Rayakan Kebersamaan Halal Bihalal dengan Hidangan Istimewa Di Swiss-Belresidences Kalibata

Lensabisnis.com – Tradisi Halal Bihalal yang menjadi momen penting dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri di Indonesia, kini dapat dinikmati dengan penawaran istimewa dari Swiss-Belresidences Kalibata. Hotel bintang 4 yang berlokasi strategis di Kalibata, Jakarta Selatan ini, mengajak masyarakat untuk merayakan kebersamaan dan mempererat tali silaturahmi melalui perhelatan Halal Bihalal dengan konsep buffet all you can eat.

Swiss-Belresidences Kalibata menghadirkan berbagai sajian khas Lebaran, mulai dari hidangan pembuka hingga penutup, yang dapat dinikmati oleh semua kalangan usia. Penawaran menarik ini dibanderol dengan harga Rp 250.000 net per orang dengan minimal pemesanan untuk 25 orang dan berlaku hingga akhir April 2025.

Lebih lanjut, Swiss-Belresidences Kalibata juga memberikan keuntungan tambahan berupa diskon 15 persen bagi pemegang kartu kredit dan debit dari bank mitra Swiss-Belhotel International, serta diskon khusus untuk anggota SBEC (Swiss-Belexecutive Card).

Nungrudin Sukmawati, General Manager Swiss-Belresidences Kalibata, menyampaikan bahwa Halal Bihalal merupakan tradisi turun temurun yang dirayakan dengan penuh kegembiraan dan kehangatan untuk mempererat persaudaraan. “Swiss-Belresidences Kalibata berkomitmen untuk dapat menghadirkan momen kebersamaan ini dengan pelayanan terbaik yang didukung oleh kelezatan kuliner favorit khas lebaran, sehingga momen Halal Bihalal menjadi lebih berkesan,” ujarnya.

Swiss-Belresidences Kalibata, di bawah manajemen Swiss-Belhotel International, dikenal dengan lokasinya yang premium dan strategis di selatan Jakarta, memberikan akses mudah ke berbagai pusat bisnis, komersial, pemerintahan, perbelanjaan, wisata, hiburan, dan kuliner. Selain itu, hotel ini juga mengusung konsep green living hotel dengan ruang terbuka hijau sebagai bentuk dukungan terhadap konservasi alam.

Bagi masyarakat yang tertarik untuk merayakan momen Halal Bihalal yang berkesan di Swiss-Belresidences Kalibata, dapat melakukan reservasi melalui nomor telepon 082180007628 atau 085781498231. Untuk informasi terkini lainnya, dapat mengikuti akun Instagram @swissbelresidenceskalibata dan mengunjungi website swiss-belhotel.com. Informasi dan reservasi juga dapat dilakukan melalui nomor telepon 021-29771771 atau melalui WhatsApp resmi di 082124997771. (Sontry Napitupulu)

Related posts